Menu

Menjelang bulan Ramadhan, pasti para sahabat blogger semua memikirkan hidangan apa yang akan disajikan untuk sahur dan berbuka. Bahkan beberapa di antara kalian juga memikirkan jenis kue kering apa yang akan disajikan saat lebaran nanti.

Nah, saya menawarkan salah satu Resep yang telah saya uji coba di dapur, yaitu Lidah Kucing Rainbow (Pelangi). Karena maraknya aneka kue dan cake rainbow (pelangi), maka muncullah berbagai macam kreasi pelangi termasuk Lidah kucing ini.

2

Pie ini tergolong sangat mudah dibuat, dan bahan-bahannya juga banyak di jual di toko atau di supermarket. Yang paling penting adalah, sediakan cetakan pie karena yang paling penting dalam pembuatan kue ini adalah cetakan. Mau buat pie kok pake cetakan puding, kan gak cocok yah? Hehehe... 

Oke, langsung disimak yah teman-teman.

RESEP MINI PIE ISI COKELAT
Mini Pie Isi Cokelat


Bahan - bahan :

A. Bahan Kulit
  • 125 gr Mentega/Margarin
  • 75 gr Gula Halus
  • 1 Kuning Telur
  • 200 gr Terigu
  • 50 gr Susu Dancow Full Cream
B. Bahan FVa :
  • 100 gr Milo Bubuk
  • 2 sdm Dancow Full Cream
  • 1 Kaleng Bear Brand
  • 1 sdm Maizena, larutkan
  • 50 gr Whip Cream bubuk
  • 1 Bks Millo Nugget (untuk taburan)

Cara Mengolah :
A. Kulit
  1. Kocok Mentega/margarin dengan Gula halus hingga benar-benar lembut, kemudian masukkan kuning telur, kocok lagi hingga rata.
  2. Masukkan Terigu dan Susu Bubuk, aduk menggunakan spatula hingga rata.
  3. Siapkan cetakan pie, Oles dengan margarin lalu masukkan adonan ke dalam cetakan lalu ratakan.
  4. Panggang dalam oven dengan suhu 170 derajat Celcius selama 25 menit hingga matang.
B. Vla
  1. Campur dalam panci, milo bubuk, susu dancow dan Bear brand, lalu masak sambil diaduk terus menerus sampai mendidih.
  2. Tuang larutan maizena, kemudian masak hingga mengental. Angkat dan dinginkan.
  3. Setelah dingin, campur vla milo dengan whipping cream, kocok hingga rata.
  4. Semprotkan vla ke dalam pie, beri hiasan milo nugget di atasnya.
  5. Sajikan.
Tips : 
Buatlah vla terlebih dahulu lalu masukkan ke dalam lemari es / kulkas. Kemudian setelah itu buatlah pie. Karena vla akan terasa lebih nikmat jika disajikan dalam keadaan dingin.

Selamat Mencoba...!
0

Author

authorHello, Saya Yunita Puspitasari Uda'a, kalian bisa memanggil saya Yuyun.
Learn More →



About Us

Labels