Menu

Tips Seputar Karbohidrat


Karbohidrat yang dimaksud adalah Roti, Beras dan Mie. 

Tips 1 : Tips Memanfaatkan Roti Sisa

Jika roti sisa di rumah cukup banyak, sedangkan tanggal kadaluarsanya sudah dekat, roti sisa tersebut dapat diolah menjadi tepung roti. Caranya, roti dipanggang sampai kering, lalu didinginkan. Setelah dingin, roti kering dihaluskan sampai berbentuk tepung.

Tips 2: Tips Menjauhkan Beras dari berbagai Serangga

Beras seringkali menjadi tempat singgah kutu dan beberapa jenis serangga lainnya. Untuk itu, letakkan beberapa lembar daun mint pada beras agar kutu dan serangga lainnya menjauhi beras yang anda simpan.

Tips 3 : Tips Memilih Mie Basah

Dari ketiga jenis mie, mie basah adalah yang paling rawan terhadap kerusakan akibat bakteri dan jamur. Untuk itu, pilihlah mie yang masih segar. Ciri-cirinya adalah mie tidak berlendir, terlihat kompak, baunya normal (tidak berbau busuk/berbau bahan kimia), warna kuningnya tidak terlalu mencolok karena dikhawatirkan mie menggunakan bahan pewarna berbahaya.

Tips 4 : Tips Menyimpan Mie

Ada 3 jenis mie yang dikenal masyarakat, yaitu mie basah, mi semi basah dan mie kering. Mie basah harus disimpan dalam lemari pendingin sehingga dapat bertahan sampai 2 hari. Sedangkan mie kering cukup disimpan dalam suhu ruang di tempat yang kering. Selama kemasannya masih tertutup rapat, mie kering bisa disimpan selama 6-12 bulan. Ciri khas mie semi basah adalah permukaannya yang putih karena ditaburi tepung. Jenis mie ini relative lebih awet daripada mie basah. Mie semi basah dapat disimpan 1-2 hari dalam suhu ruang.

Tips 5 : Tips Memasak Pasta

Gunakan 6,75 liter air untuk merebus 0,5 kg pasta. Tambahkan 2 sdm garam untuk takaran tersebut. Masukkan pasta ketika air mendidih. Rebus pasta segar ± 1,5 menit dan 7-8 menit untuk pasta kering. Tiriskan dan bilas dengan air dingin bersih. Jika pasta dicampur dengan saus, campurkan dan panaskan keduanya ± 1 menit.

Tips 6 : Tips Membuat Keripik Kentang

Iris tipis kentang dengan bantuan alat pemotong. Rendam dalam air yang telah ditambahkan air rendaman kapur sirih (2sdm untuk 1 kg kentang) selama beberapa saat lalu tiriskan. Perendaman bertujuan mencegah timbulnya warna kecokelatan dan menambah kerenyahan keripik. Goreng dalam minyak banyak dan panas di atas api sedang hingga garing. Angkat dan tiriskan.

Tips 7 : Tips Agar Nasi Pulen

Untuk memperoleh nasi pulen dan lembut, tambahkan 2 sdm beras ketan putih pada tiap 2 kg beras. Campur dan cuci kedua jenis beras lau olah seperti biasa.

Tips 8 : Tips Agar Kentang Goreng Tampil Cantik

Masukkan kentang yang sudah dipotong-potong ke dalam air, rendam selama 5 menit. Buang airnya dan tiriskan hingga kering. Perendaman bertujuan menghilangkan pati yang dapat membuat kentang lengket ketika digoreng.

Tips 9 : Tips Menggoreng Singkong

Singkong goreng yang dijual para pedagang tampak merekah dan mengundang selera. Anda juga dapat membuatnya di rumah. Singkong digoreng ½ matang, kemudian diangkat dan langsung dimasukkan ke dalam campuran air garam dan bawang putih. Biarkan beberapa saat sampai agak meresap, lalu goreng lagi.

Tips 10 : Tips Agar Nasi Lebih Putih

Tambahkan beberapa tetes perasan jeruk lemon ke dalam air yang digunakan untuk merebus beras (sebelum ditanak). Jika memasak nasi menggunakan rice cooker maka perasan jeruk lemon dapat ditambahkan ketika akan memulai memasak.

Tips 11: Tips Agar Kentang Goreng Renyah

Untuk mendapatkan kentang goreng yang renyah, taburkan sedikit tepung pada kentang yang telah ditiriskan. Lalu goreng kentang sampai berwarna keemasan,

Tips 12 : Tips Memasak Mie

Agar mie tidak menempel ketika dimasak, tiriskan mie segera setelah direbus, bilas dengan air dingin, kemudian tiriskan kembali. Setelah ditiriskan dapat pula ditambahkan sedikit minyak agar mie tidak menggumpal. Agar lebih merata, campurkan kecap dan garam sebelum mie di tumis bersama bumbu.

Tidak ada komentar:

Author

authorHello, Saya Yunita Puspitasari Uda'a, kalian bisa memanggil saya Yuyun.
Learn More →



About Us

Labels